Kamis, 21 Juni 2012

8 Tanda jika anda berjodoh dengan seseorang

Pertanda 1
Rahasia sepasang kekasih agar bisa memiliki
umur hubungan yang panjang
adalah adanya saling berbagi. Anda dan dia
selalu bisa saling membantu, entah itu
pekerjaan
sepele atau besar.Paling penting adalah Anda
berdua selalu bisa menikmati segala aspek
kehidupan secara bersama-sama. Dan
semuanya
terasa amat menyenangkan meskipun tanpa
harus melibatkan orang lain. Nah, apakah
Anda
sudah merasakan hal tersebut? Jika ya,
selamat
berarti ada harapan bahwa dia adalah calon
pendamping hidup Anda!

Pertanda 2
Salah satu kriteria yang menentukan cocok
tidaknya dia itu jodoh Anda atau
bukan adalah kemampuannya bersikap santai di
depan Anda. Coba sekarang perhatikan, apakah
gerak geriknya, caranya berpakaian, gaya
rambutnya, caranya berbicara serta
tertawanya
mengesankan apa adanya? Apakah setiap
ucapannya selalu tampak spontan dan tidak
dibuat-buat ? Jika tidak, (maaf) kemungkinan
besar dia bukan jodoh Anda.

Pertanda 3
Adanya kontak bathin membuat hati Anda
berdua
bisa selalu saling tahu. Dan bila Anda
atau si dia
bisa saling membaca pikiran dan menduga
reaksi
serta perasaanya satu sama lainnya pada
situasi
tertentu. Selamat! Mungkin sebenarnya dialah
belahan jiwa Anda yang tersimpan…

Pertanda 4
Bersamanya bisa membuat perasaan Anda
menjadi santai, nyaman tanpa perasaan
tertekan. Berjam-jam bersamanya, setiap
waktu
dan setiap hari tak membuat Anda merasa
bosan.. Ini bisa sebagai pertanda bahwa Anda
berdua kelak bisa saling terikat.

Pertanda 5
Dia selalu ada untuk Anda dalam situasi
apapun.
Dan dia selalu bisa memahami cuaca dalam
hati
Anda baik dalam suka dan duka. Percayalah
pasangan yang berjodoh pasti tak takut
mengalami pasang surut saat bersama.
Sekarang, ingat-ingat kembali. Apakah
dia orang
pertama yang datang memberi bantuan tatkala
Anda dirundung musibah? Dia selalu paham
saat
PMS Anda datang menyerang? Dia tau keadaan
waktu anda sakit………Jika ya, tak
salah lagi.
Dialah orangnya…

Pertanda 6
Dia tak terlalu peduli dengan masa lalu
keluarga
Anda, dia tak peduli
dengan masa lalu Anda saat bersama kekasih
terdahulu. Dia juga tak malu-malu
menceritakan
masa lalunya.. Nah, kalau begitu ini
bisa berarti
dia sudah siap menerima Anda apa adanya..


Pertanda 7
Setiap orang pasti memiliki kekurangan, dan
Anda tak malu-malu memperlihatkannya pada si
dia. Bahkan pada saat Anda tampil ‘buruk’ di
depannya sekalipun, misalnya saat
Anda bangun tidur atau saat Anda sakit
dan tak
mandi selama dua hari
.

Pertanda 8
Bila Anda merasa rahasia Anda bisa lebih
aman
di tangannya daripada di tangan
sahabat-sahabat
Anda. Atau Anda merasa sudah tak bisa lagi
menyimpan rahasia apapun darinya, maka
berbahagialah! Karena ini bisa berarti
pasangan
sejati telah Anda temukan !
Apakah kedelapan pertanda di atas telah Anda
temukan padanya?

Rabu, 20 Juni 2012

9 (Sembilan) Tips dan Trik Hitung Matematika

Belajar Matematika sangat mengasyikkan jika kita tahu cara penyelesaiannya. Persoalan matematika biasanya dikerjakan dengan cara-cara yang pasti/baku, atau dengan trik-trik yang dapat mempermudah perhitungan pada umumnya. Bila Anda ingin makin mahir dalam bidang Matematika, hendaknya sering melatih diri dengan menyelesaikan persoalan Matematika sebanyak mungkin.

Di bawah ini ada 9 (sembilan) tips dan trik penyelesaian soal Matematika dengan cepat, antara lain :

1. Pengkuadratan Angka Berakhiran Lima
langkah-langkahnya :
a) Kalikan angka sebelum angka lima dengan angka urutan selanjutnya.
b) Tuliskan angka 25 di belakang angka hasil dari a)
contoh :
i. 652 = ?
a) 6 x 7 = 42
b) hasil : 4225
ii. 1052 = ?
a) 10 x 11 = 110
b) hasil : 11025

2. Pengkuadratan Dua Angka Bilangan yang dimulai dengan Lima
langkah-langkahnya :
a) Tambahkan bilangan 25 dengan bilangan satuannya.
b) Kuadratkan bilangan satuannya.
(khusus untuk angka satuan 1, 2, dan 3, hasil kuadratnya dituliskan 01, 04, dan
09)
c) Hasil akhir adalah gabungan a) dan b)
contoh :
i. 512 = ?
a) 25 + 1 = 26
b) 12 = 01
c) hasil : 2601
ii. 592 = ?
a) 25 + 9 = 34
b) 92 = 81
c) hasil : 3481

3. Pengkuadratan Dua Angka Bilangan yang diakhiri angka Satu
langkah-langkahnya :
a) Kuadratkan angka bulatnya.
b) Jumlahkan angka tersebut dengan angka bulatnya.
c) Hasil akhirnya adalah jumlah dari a) dan b)
contoh :
i. 612 = ?
a) 602 = 3600
b) 61 + 60 = 121
c) hasil : 3600 + 121 =3721
ii. 212 = ?
a) 202 = 400
b) 21 + 20 = 41
c) hasil : 400 + 41 = 441

4. Perkalian Satu Angka dengan 11 (11; 110; 1,1 dan seterusnya
langkah-langkahnya :
a) Tuliskan angkanya.
b) Sisipkan angka dari jumlah dua angka tersebut. Hati-hati bila hasil penjumlahannya lebih dari 9, angka puluhannya dijumlahkan dengan angka pertama.
contoh :
i. 24 x 11 = ?
a) 2 ? 4
b) 2 + 4 = 6 -->> Hasilnya : 264
ii. 67 x 11 = ?
a) 6 ? 7
b) 6 + 7 = 13 -->> 6 + 1 = 7 -->> Hasilnya : 737

5. Perkalian Satu Angka atau Dua Angka dengan 99 (0,99; 9,9; 990 dst.)
langkah-langkahnya :
a) Kurangi bilangan tersebut dengan angka 1.
b) Kurangi bilangan 100 dengan bilangan tersebut.
c) Hasil akhirnya adalah gabungan dari a) dan b)
contoh :
15 x 99 = ?
a) 15 - 1 = 14
b) 100 - 15 = 85
c) hasilnya : 1485

6. Perkalian Bilangan Genap dengan 1,5; 2,5; 3,5 dst.
langkah-langkahnya :
a) Kalikan bilangan pengali dengan 2.
b) Bilangan yang dikalikan dibagi dengan angka 2.
c) Hasil akhirnya adalah perkalian a) dan b)
contoh :
16 x 4,5 = ?
a) 4,5 x 2 = 9
b) 16 : 2 = 8
c) hasilnya : 9 x 8 = 72

7. Perkalian Satu atau Dua Angka dengan 101 (1,01; 10,1 dst)
langkah-langkahnya :
a) Tuliskan angkanya dua kali.
b) Sisipkan nol atau koma.
contoh :
i. 27 x 101 = ?
a) 2727
ii. 4 x 101 = ?
a) 44
b) hasilnya : 404

8. Perkalian Dua Bilangan yang Nilainya Berselisih Dua
langkah-langkahnya :
a) Kuadratkan bilangan di antaranya.
b) Hasilnya : a) -1.
contoh :
i. 11 x 13 = ?
a) 122 = 144
b) Hasilnya : 144 - 1 = 143

9. Perkalian Dua Bilangan dengan Hubungan Khusus : Bilangan puluhannya bernilai sama dan jumlah bilangan satuannya adalah 10
langkah-langkahnya :
a) Kalikan bilangan puluhan dengan bilangan berikutnya.
b) Kalikan masing-masing bilangan satuannya.
c) Hasilnya adalah gabungan dari a) dan b).
contoh :
i. 16 x 14 = ?
a) 1 x 2 = 2
b) 6 x 4 = 24
c) Hasilnya : 224
ii. 28 x 22 = ?
a) 2 x 3 = 6
b) 8 x 2 = 16
c) Hasilnya : 616

Senin, 18 Juni 2012

Cara Membuat Twitter

kali saya ini memberikan cara membuat twitter atau panduan membuat twiter anda dengan cara yang lengkap dan sangat mudah untuk di lakukan, tuwitter sekarang ini sangat buming sekali dan hingga banyak sekali ingin membuat twitter pribadi, memang twitter hampir sama dengan facebook.com karena mereka juga memberikan jasa untuk bisa mencari teman dan juga mencari berita yang lagi buming. Hingga kini twitter juga di manfaatkan oleh beberapa artis indonesia untuk bisa mempopulerkan nama mereka di twitter.com tersebut.

Dan untuk anda yang memang ingin membuat akun twitter anda bisa melihat di bawah ini langka-langka yang akan di gunakan untuk membuat akun twiter.

1. Anda bisa masuk di situs www.twitter.com setelah itu anda akan melihat tampilan gambar serti berikut ini :



2. Lalu langka selanjutnya anda bisa mengklik Sign Up Now, dan akan tampil gambar seperti di bawah ini :



3. Lalu isikan Full name nama anda setelah itu

4. Isikan Username, yang sesuai dengan anda, tapi jangan sampai anda lupa untuk username anda sendiri.

5. Isikan paswoord yang menurut anda suka.

6. Lalu anda isikan email yang sudah terdaftar di google atau yahoo.

7. Lalu untuk tahap akhir anda harus mengisi verifikasi yang sama dengan gambar. Lalu anda bisa mengakhiri dengan mengeklik Create My Account.

8. Kalau sekua sudah anda lakukan dengan benar twitter akan memberikan verifikasi melewati email anda.

9. Dan anda bisa membuka email anda yang anda daftarkan di twiter tadi, lalu anda bisa mengeklik verifikasi twitter.

Bagaimana mudah buka membuat akun twitter.com

Cara Membuat Email Melalui Yahoo

Definisi Email

Email merupakan singkatan dari Electronic Mail, atau dalam bahasa Indonesia disebut Surat Elektronik, yaitu surat yang pengirimannya menggunakan sarana elektronik yaitu dengan jaringan internet. SUrat lektronik atau email memungkinkan kita dapat mengirim naskah teks, gambar, atau bahkan mengirimkan aplikasi atau file kepada orang lain yang juga memiliki email (surat elektronik) dalam waktu yang sangat singkat. Karena email ini menggunakan jaringan internet, maka alamatnya pun juga menyesuaikan dengan penyedia layanan email di internet. Contoh penyedia layanan email adalah Yahoo, gmail, Hot Mail dan masih banyak lagi.  Penyedia layanan email email umumnya menyediakan dua layanan, yaitu layanan berbayar dan layanan gratis.
Perbedaan antara layanan yang email berbayar dan yang gratis biasanya terletak pada kapasitas ruang untuk penampung email, dan pemberian nama atau alamat email. Contoh alamat email dari penyedia layanan email gratis misalnya dari yahoo.com akan menjadi seperti sukijan@yahoo.com, sukijan merupakan usernamenya sedangkan @yahoo.com adalah nama penyedia layanannya. Sedangkan email berbayar, pengguna bisa memilih alamat sesuai dengan keinginanannya tanpa ada tambahan @yahoo.com, misalnya seperti sukijan@mediasukses.com, asalnya namanya masih tersedia.

Panduan Cara Membuat Email Yahoo

Di bawah ini akan dijelaskan panduan atau langkah-langkah lengkap bagaimana cara membuat email dari penyedia layanan email gratis Yahoo.com :
1. Langkah pertama ini tentunya membuka browser kamu dulu ya (misalnya IE atau internet explorer, Mozila Fireox, Google Chrome, atau opera, )… kemudian masukkan alamat situsnya yaitu www.mail.yahoo.com pada kolom alamat atau address bar,
Cara membuat email di yahoo
sesaat kemudian akan muncul halaman yahoo mail, pastikan halamannya seperti gambar di bawah ini
cara membuat email di yahoo
2. Perhatikan pada halaman sebelah kanan, jika nanti kamu sudah terdaftar dan ingin membuka email, maka masukkan id yahoo dan password kamu, lalu klik Sign in.
Tapi karena kamu belum mendaftar, dan belum mempunyai Id yahoo dan pasword, silahkan klik saja tombol Sign Up yang berada pada bagian bawahnya tombol sign in, terkadang juga berada di bagian atas, pokoknya cari saja yang bertuliskan Sign Up atau Daftar , jika tidak ada tombol Sign up bisa juga menggunakan tombol Create New Account. Tombol Sign up dan Create new Account sama fungsinya yaitu untuk membuat akun yahoo atau mendaftar di yahoo.com. Perhatikan gambar di bawah ini
Cara membuat email langkah kedua Cara membuat email langkah kedua
3. Setelah kamu klik Sign Up atau Create New Account, akan muncul halaman berisi formulir pendaftaran pada email yahoo seperti pada gambar di bawah ini.
gambar email ketiga
Jika sudah tampil seperti halaman di atas, silahkan masukkan data-data identitas diri kamu susuai kolom  yang telah disediakan. Jika kamu bingung perhatikan contoh pengisiannya di bawah ini. Mohon di perhatikan, gambar di bawah ini hanya contoh, jika nama kamu bukan Martono ya jangan diisi martono
cara membuat email di yahoo
Penjelasan pengisian :
a. untuk pengisian kolom ‘alternate email’ dikosongkan saja tidak apa-apa, atau kalau mau bisa diisi dengan alamat email teman yang bisa dipercaya. Karena email alternatif ini berfungsi jika kamu nanti lupa dengan pasword kamu, maka pasword kamu nanti bisa direset (didapatkan) lewat email alternatif yang kamu masukkan tadi. Untuk pilihan pertanyaan, tinggal pilih saja salah satu (sudah disediakan, jadi tidak perlu bikin pertanyaan) dan jawabannya masukan sendiri, bagian itu fungsinya juga sama dengan email Alternate. Yaitu untuk mereset password jika kamu lupa dengan pasword kamu, nanti pertanyaan yang kamu pilih tadi akan muncul, dan kamu masukkan jawaban yang kamu buat tadi untuk membuat password baru.
b. Masukkan code capta pada kolom yang disediakan, maksudnya yahoo meminta memasukkan code seperti itu adalah untuk menjaga keamanan server yahoo dari mesin spam. karena mesin spam tidak bisa membaca code capta, kecuali hanya manusia. jika code capta sulit dibaca, klik klah icon dua panah bengkok di sebelah kiri kode capta. maka nanti kode capta akan berubah menjadi bentuk yang lain. jika masih sulit, klik lagi sampai gampang dibaca.
4. Jika data pribadi kamu sudah diisi semua, klik pada Tombol Kuning Bertuliskan [ create my account ].  jika kolom isian formulir telah kamu isi dengan benar, maka sesaat kemudian, jendela konfirmasi akan muncul, seperti gambar di bawah ini.  Klik tombol Continue, untuk melanjutkan proses selanjutnya.
cara membuat email di yahoo
5.  Sesaat kemudian akan diarahkan ke dashboard email yahoo.com, seperti gambar di bawah ini. Di dashoard ini terdapat beberapa menu penting untuk pengelolaan email yang perlu kamu ketahui, antara lain ;
In box atau tempat kotak masuk email,
Contact yang berisi daftar alamat email,
Draft : berisi daftar email yang belum terkirim
Sent : berisi daftar email yang telah terkirim
Spam : berisi email dari seseorang yang mencurigakan atau tidak diinginkan
dan Trash : tempat sampah email yang telah kamu hapus.
cara membuat email di yahoo
6. Ketika email yahoo ini baru dibuat, di kotak masuk email atau inbox akan ada sebuah email dari yahoo yang berisi kata sambutan atau pengenalan tentang yahoo. Untuk membuka email, klik pada Inbox, perhatikan gambar di bawah ini.
Setelah tampil daftar email masuk, silahkan klik satu email baru tersebut.

cara membuat email di yahoo
maka isi email akan tampak seperti gambar di bawah ini
cara membuat email di yahoo

Cara mengirim email

7.   Untuk cara mengirim email. klik pada Compose Message, yang berada di side bar sebelah kanan (perhatikan gambar di bawah ini).
Sesaat kemudian kamu akan menjumpai kolom untuk menuliskan email kamu., perhatikan gambar di bawah ini. masukkan alamat email teman kamu pada kolom  To ; , kolom CC dikosongkan saja, kolom Subjek sebagai tema atau judul surat, dan kolom paling bawah yang lebar sekali itu untuk menuliskan isi surat atau email yang ingin dikirimkan. jika sudah diisi semua, tekan Tombol Send
cara membuat email di yahoo mengirim email

8. jika email atau surat kamu sudah terkirim, akan di tandai seperti gambar di bawah ini. Silahkan beri tanda centang pada kotak di sebelah  Automatically add new recipients to Contacs  jika ingin memasukkan alamat email tadi ke daftar kontak kamu, jika tidak ya tidak usah diberi tanda centang. Jika sudah klik tombol Done.

cara membuat email
10.  jika sudah selesai melakukan aktifitas di mail yahoo, Klik pada tombol Sign out sebelum kamu menutup browser  kamu, sebagai antisipasi untuk melindungi  akun yahoo kamu.
cara membuat email di yahoo
11.  Alhamdulillah sekarang email kamu sudah jadi.  dan apabila nanti kamu ingin membuka lagi,  tahapannya, buka alamat  www.mai.yahoo.com pada browser kamu, entah itu Mozila fire fox atau Internet Explorer, atau Chrome. kemudian masukkan alamat email dan password yang kamu buat tadi. kemudian klik Sign In.
cara membuat email di yahoo

Minggu, 17 Juni 2012

Kota & Stadion Penyelenggara Euro 2012

Peta Polandia & Ukraina - Euro 2012
POLANDIA

Warsaw Kota: Warsaw Jelajahi ibukota sibuk di Polandia, salah satu kota terhebat Eropa...
Warsaw Stadion: National Stadium Dibangun ulang dengan kapasitas mendekati 60.000 kursi, tuan rumah salah satu semi-final...


Poznan Kota: Poznan Terkenal karena mencintai sepakbola, Poznan adalah tuan rumah Euro 2012 yang ideal...
Poznan Stadion: Municipal Stadium Lech Poznan bermain di sini, stadion yang curam-miring, stadion Municipal yang melengkung...


Gdansk Kota: Gdansk Ini kota pantai yang melahirkan Solidaritas dan merupakan kunci pusat industri...
Gdansk Stadion: PGE Arena Terdekat dari laut Baltik, inilah stadion terbesar ketiga di Polandia...


Wroclaw Kota: Wroclaw Sebuah Ibukota Budaya Eropa di masa mendatang dengan beragam gaya...
Wroclaw Stadion: Municipal Stadium Stadion baru dengan fasilitas kategori 4, terletak di bagian barat Wroclaw...

UKRAINA

Kiev Kota: Kiev Ibukota Ukraina menyatukan yang lama dengan yang baru...
Kiev Stadion: Olympic Stadium Stadion penyelenggara partai puncak, inilah stadion yang terbesar di Euro 2012 dengan kapasitas lebih dari 70.000 kursi...


Donetsk Kota: Donetsk Sebuah kota pertambangan dengan pekerja keras, Donetsk kota yang gila sepakbola...
Donetsk Stadion: Donbass Arena Kandangnya Shakhtar yang bercahaya pada malam hari dan terdapat sebuah kelab malam di dalamnya...


Lviv Kota: Lviv Dikenal sebagai 'Paris Kecil'-nya Ukraina, Lviv adalah kota budaya nan indah...
Lviv Stadion: Arena Lviv Terdiri dari 35.000 kursi, fans bisa menikmati pemandangan Lviv secara jernih...


Kharkiv Kota: Kharkiv Kota ini menarik dan dibangun di sekitar Freedom Square besar...
kharkiv Stadion: Metalist Stadium Walau berumur hampir satu abad, stadion ini telah direnovasi dan berisi pusat perbelanjaan...

SKENARIO Grup B Euro 2012: Jerman & Belanda Bisa Sama-Sama Tersingkir


The group of death, demikian banyak pihak menyebut persaingan di Grup B Euro 2012 yang dihuni tim-tim kuat Eropa seperti Jerman, Belanda, Portugal dan tentu saja kuda hitam Denmark.


Klasemen sementara Grup B | Euro 2012

  M M S K GM GK SG Poin
Jerman 2 2 0 0 3 1 +2 6
Denmark 2 1 0 1 3 3 0 3
Portugal 2 1 0 1 3 0 0 3
Belanda 2 0 0 2 1 3 -2 0

Dua laga terlewati sudah dan klasemen sementara di atas sudah cukup untuk menggambarkan bagaimana hebatnya persaingan para kontestan. Jerman berkuasa tetapi mereka belum mendapat tiket ke perempat-final. Di luar dugaan Belanda babak belur, namun dengan poin nol harapan ke delapan besar masih tersedia. Menarik bukan? Sekarang kita simak skenario apa saja yang bisa terjadi dinihari nanti.
JERMAN
 LOLOS APABILA
* Menang atau imbang lawan Denmark.
* Dikalahkan Denmark, Portugal gagal membekap Belanda.
* Portugal menang, Jerman hanya kalah dengan selisih satu gol dikombinasikan dengan mencetak dua gol atau lebih ke gawang Denmark (kalah 3-2 atau 4-3 dst).
 TERSINGKIR APABILA
* Dikalahkan Denmark dan Portugal menghabisi Belanda.


DENMARK
 LOLOS APABILA
* Menang atas Jerman.
* Imbang lawan Jerman, Portugal gagal menghajar Belanda.
 TERSINGKIR APABILA
* Dikalahkan Jerman.
* Imbang lawan lawan Jerman, Portugal mengalahkan Belanda.
* Dua laga terakhir grup berakhir imbang.


PORTUGAL
 LOLOS APABILA
* Mengalahkan Belanda, Denmark tumbang atau imbang lawan Jerman.
* Mengalahkan Belanda, Denmark menang lawan Jerman dengan skor 1-0.
* Imbang dengan Belanda, Denmark kalah dari Jerman.
* Dua laga terakhir grup berakhir imbang.
 TERSINGKIR APABILA
* Imbang lawan Belanda, Denmark menang.
* Dikalahkan Belanda, Denmark berhasil mencuri poin dari Jerman.


BELANDA
 LOLOS APABILA
* Mengalahkan Portugal minimal dua gol, Jerman menang.
 TERSINGKIR APABILA
* Menang satu gol atas Portugal.
* Imbang atau kalah dari Portugal.

Jika Portugal dan Denmark sama-sama meraih kemenangan di laga terakhir, maka terdapat tiga tim yang meraih poin enam. Situasi menjadi rumit dan klasemen mini di antara ketiganya menjadi penentu. Berikut penjelasannya.

Klasemen mini Grup B | Denmark & Portugal menang
(*selisih gol bisa berubah)


  M M S K GM GK SG Poin
Jerman 2 1 0 1 1* 0* +1 3
Portugal 2 1 0 1 3 3 0 3
Denmark 2 1 0 1 2* 3* -1 3

Jerman mengemas selisih gol 1, Portugal 0 dan Denmark -1. Kemenangan Denmark atas Jerman hanya akan memperbaiki catatan gol mereka. Menang satu gol atas Jerman akan membuat semua tim memiliki selisih gol 0 dan Jerman akan tereliminasi karena perbedaan jumlah gol kecuali Denmark menang dengan skor 3-2 atau lebih besar.

Kemenangan 1-0 atas Jerman akan membuat Denmark dan Portugal sama-sama memiliki catatan gol 3-3 (gol Portugal ke gawang Belanda tidak dihitung), situasi bakal ditentukan dengan head-to-head yang berarti Portugal bakal melaju. Andai Denmark mampu mengemas kemenangan 2-1 atau lebih atas Jerman, maka tim Dinamit dipastikan menjadi pemuncak klasemen dan Portugal bakal mendampingi.

Jika Denmark menang 3-2 atas Jerman, maka Portugal dan tim Panser sama-sama memiliki selisih gol 3-3. Jika terjadi, Jerman lolos karena unggul hed-to-head. Bagaimana jika Denmark menang 4-3? Denmark juara grup, Jerman runner-up. Apabila Jerman kalah dengan selisih lebih dari satu gol dari Denmark, jelas mereka bakal mengepak koper lebih cepat.

Jika dua laga terakhir Grup B berakhir imbang, Portugal dipastikan menjadi runner-up. Denmark hanya membutuhkan sebiji poin untuk lolos dengan catatan Belanda menghajar Portugal. Hal sama berlaku untuk Portugal jika Denmark gagal membekuk Jerman.

Satu-satunya kesempatan Belanda lolos dari grup maut adalah mengalahkan Portugal lebih dari dua gol kemudian berharap Jerman membekap Denmark. Situasi ini akan membuat tiga tim mengemas tiga poin yang sama. Lagi-lagi klasemen mini yang akan menjadi penentu, head-to-head dan catatan gol akan berbicara.

Klasemen mini Grup B | Belanda menang & Denmark kalah
(*selisih gol bisa berubah)


  M M S K GM GK SG Poin
Portugal 2 1 0 1 3* 2* +1 3
Denmark 2 1 0 1 3 3 0 3
Belanda 2 1 0 1 2* 3* -1 3

Di klasemen mini ini, Portugal untuk sementara berada di tempat teratas dengan +1, Denmark 0, dan Belanda -1. Akan tetapi dengan kemenangan atas Portugal, selisih gol Belanda tentunya berubah.

Jika Denmark dihajar Jerman, Belanda wajib menang dengan selisih satu gol atau lebih atas Portugal. Andai Belanda hanya menang 1-0 atas Portugal, maka Selecao akan melaju karena head-to-head dengan Denmark (Kedua tim sama-sama mengemas selisih gol 3-3). Hasil lain dengan selisih gol satu, hanya akan mengantarkan Portugal ke babak perempat-final.

Jika dihantam Jerman berapapun skornya, Denmark dipastikan tersingkir.

Berikut peraturan UEFA jika ada tim yang memiliki poin sama:
1. Jumlah poin terbanyak di antara tim yang terlibat.
2. Jumlah selisih gol di antara tim yang terlibat (jika dua tim memiliki poin sama).
3. Jumlah gol tebanyak di antara tim yang terlibat (jika lebih dari dua tim memiliki poin ama).
4. Jumlah selisih gol dihitung dari semua pertandingan.
6. Jumlah gol terbanyak dihitung dari semua pertandingan.
7. Peringkat UEFA dihitung dari sistem koefisien.
8. Catatan fair-play tim sepanjang turnamen.
9. Posisi unggulan saat undian.


(Sumber : goal.com)